Ketika belajar bahasa Inggris tidak hanya soal grammar, kamu juga perlu mengasah kemampuan mendengarmu agar lebih sensitif terhadap bahasa Inggris. Biasanya cara paling mudah adalah dengan mendengarkan lagu.
Kamu bisa mencari lagu favorit atau lagu yang sesuai dengan perasaanmu saat ini untuk didengarkan. Nah jika kamu lagi galau, lagu galau bahasa inggris berikut ini bisa kamu dengarkan nih:
1. Photograph – Ed Sheeran
Dalam lirik lagu Photograph membahas tentang hubungan jarak jauh alias LDR. Diangkat dari pengalaman Ed Sheeran sendiri saat sedang menjalani hubungan jarak jauh dari ketika ia sedang tur. Liriknya adalah
“Loving can hurt, loving can hurt sometimes
But it’s the only thing that I know
When it gets hard, you know it can get hard sometimes
It is the only thing makes us feel alive”
2. You Are the Reason – Calum Scott
Selanjutnya lagu Calum Scott berjudul You Are the Reason. Dalan lagu ini menceritakan laki-laki yang berjuang dengan kehancuran dalam hubungannya. Lelaki tersebut berharap bisa kembali dengan pasangannya tetapi semuanya sudah terlambat.
“I’d climb every mountain
And swim every ocean
Just to be with you
And fix what I’ve broken
Oh, cause I need you to see
That you are the reason”
3. All of Me – John Legend
Sebenarnya lagu ini tidak terlalu galau, bakhan berisi nasihat tetapi lagu ini sangat enak didengar saat sedang galau. Cerita dalam lagu ini adalah bahwa setiap hubungan dapat memiliki masalah sehingga harus menerima danmenjalaninya dengan baik. Pasangan harus bisa menerima satu sama lain dan memberikan segalanya.
Cause all of me love all of you
Love your curves and all your edges
All your perfect imperfections
Give your all to me, I’ll give my all to you
You’re my end and my beginning
Even when I lose, I’m winning
Cause I give you all of me
And you give me all of you, oh
Selain melatih pendengaran, kamu juga bisa memperkaya kosa kata. Lewat lagu di atas kamu bisa mengetahui kata kata galau bahasa inggris yang bisa kamu gunakan sehari-hari.
Belajar bahasa Inggris lewat lagu memang menyenangkan, kamu juga bisa belajar lewat kursus. Kamu bisa memilih EF Adults, kamu akan merasakan belajar yang menyenangkan dengan para pengajar profesional. Meskipun memasuki usia dewasa, sangat penting untuk terus meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mu. Bergabung di EF Adults sekarang juga untuk meningkatkan skill bahasa Inggris!