Sebagai salah satu studio perfilman terbesar di Hollywood, film Disney terbaru selalu dinanti banyak orang setiap tahunnya. Tak hanya berkualitas dari segi efek, film-film Disney juga memiliki premis dan alur cerita yang sangat menarik. Bahkan, di masa pandemi yang tak kunjung usai pun, Walt Disney Pictures tak berhenti menyajikan film-filmnya yang apik.
Meski sempat mengalami penundaan karena tutupnya bioskop di seluruh dunia, Disney akhirnya kembali merilis banyak film terbaiknya di tahun 2021. Bukan hanya film, Disney juga sukses dengan beberapa series yang menarik perhatian banyak penonton.
Film Disney animasi terbaik sepanjang masa berikut tak boleh terlewatkan dari daftar tontonan wajib Anda. Apalagi ceritanya yang ringan dengan pesan moral yang tersirat produksi dari Walt Disney Picture. Nah, inilah beberapa film Disney terbaik sepanjang masa sebagai berikut:
Raya and The Last Dragon
Film animasi Disney terbaik sepanjang masa pertama adalah Raya and the Last Dragon. Berbeda dengan garapan Disney sebelumnya, Raya and The Last Dragon merupakan film animasi pertama yang merupakan bentuk representasi budaya Asia Tenggara. Film ini bercerita tentang perjalanan seorang pendekar bernama Raya yang mencari naga legendaris bernama Sisu.
Menjadi naga terakhir yang tersisa di kerajaan Kumandra, Sisu dipercaya dapat mengembalikan kedamaian di Kumandra. Sepanjang film, kita akan dimanjakan dengan berbagai tampilan berbagai budaya dari beberapa negara di Asia Tenggara, salah satunya Indonesia, seperti gamelan, buah kelengkeng, senjata andalan Raya adalah pedang menyerupai keris, hingga wayang kulit.
Soul (2020)
Film animasi Disney terbaik sepanjang masa selanjutnya adalah Soul. Dibintangi oleh Jamie Foxx, Soul menceritakan seorang lelaki yang hidupnya “terpotong” di Bumi. Dia secara tidak sengaja mendarat ke alam baka bernama The Great Before. Di sana, dia pergi berkelana untuk mencari kesempatan kedua agar bisa menjalani hidupnya kembali dengan penuh makna.
The Lion King (2019)
The Lion King yang dirilis pada 2019 merupakan versi animasi terbaru The Lion King 1994. Tentu film ini termasuk dalam daftar film animasi Disney terbaik sepanjang masa. Film ini menceritakan Simba yang mengidolakan ayahnya, Raja Mufasa, dan mengambil hati takdir kerajaannya sendiri di dataran Afrika. Namun tidak semua warga merayakan kedatangan anak baru itu.
Scar, saudara laki-laki Mufasa memiliki rencana sendiri. Pertempuran untuk Pride Rock segera dirusak dengan pengkhianatan, tragedi dan drama, yang mengakibatkan Simba harus diasingkan. Suatu hari, dengan bantuan dari sepasang teman baru yang penasaran, Simba pun mencari cara untuk tumbuh dewasa. Dia kembali bertekad mengambil alih apa yang menjadi haknya.
Coco (2017)
Film animasi Disney terbaik sepanjang masa selanjutnya adalah Coco. Nah, untuk film yang satu ini sepertinya kamu harus menyiapkan sekotak tisu, deh. Film ini menceritakan tentang seorang anak bernama Miguel. Dia terlahir di keluarga yang membenci dan melarang permainan musik karena masa lalu sang nenek. Di sisi lain, Miguel justru menyukai musik.
Bahkan dia bercita-cita sebagai musisi. Dari impian terlarangnya ini lah yang membawa Miguel terdampar di Land of the Dead yang magis dan berhubungan dengan tradisi hari kematian di budaya Meksiko. Dalam perjalanan inilah satu persatu kisah dan rahasia sebenarnya terbuka.
Moana (2016)
Film Disney ini membawakan lagu dari Lin-Manuel Miranda dan aktor Dwayne Johnson. Film ini bercerita tentang Moana, putri yang berkemauan keras dari seorang kepala desa Polinesia, yang dipilih oleh lautan itu sendiri untuk menyatukan kembali peninggalan mistis dewi Te Fiti. Film ini termasuk dalam film animasi Disney terbaik sepanjang masa.