Tidak semua orang bisa memiliki banyak waktu untuk melakukan banyak hal. Apalagi jika pekerjaan menumpuk maka konsentrasi seringkali hanya untuk pekerjaan. Padahal ada banyak juga yang harus diperhatikan dan butuh perawatan seperti kendaraan kita yaitu mobil. Jika tidak dirawat dengan benar maka bukan tidak mungkin mobil kita bisa mengalami berbagai macam masalah terutama pada bagian AC di dalamnya. Anda butuh service AC mobil terdekat untuk meringkas jarak dan waktu. Sebab dengan mengunjungi bengkel AC mobil terdekat ini tentu akan memberi kita keuntungan.
Mengapa butuh service AC? Komponen ini seringkali mengalami masalah. Terutama jika kita tidak bisa merawatnya dengan benar. Beberapa masalah yang muncul adalah udara dari AC tidak bisa berhembus dengan kencang, udara dari AC mobil bau apek atau bahkan AC menyala tetapi mengeluarkan bunyi. Tanda – tanda seperti ini memang membuat kenyamanan dalam berkendara sangatlah terganggu. Mengatasinya butuh bengkel AC mobil yang handal.
Sebagai pengendara, Sahabat Garasi harus rajin sama yang namanya perawatan berkala. Selain ganti oli, service AC mobil atau pendingin kabin juga harus dilakukan secara berkala oleh Sahabat Garasi. Hal ini wajib dilakukan agar kondisi AC tetap baik dan terjaga sehingga mobil akan terasa nyaman saat dikendarai atau saat digunakan untuk perjalanan jauh.
Melakukan perawatan di Tempat Service AC Mobil atau service AC biasanya dilakukan pada waktu-waktu tertentu. Waktu service berkala pada AC itu sendiri disesuaikan dengan kondisi lingkungan atau tempat tinggal, apakah pemilik mobil tinggal di kota-kota besar seperti Jakarta, atau tinggal di pedesaan maupun wilayah lainnya.
Manfaat Service AC Mobil Secara Rutin
Membuat Udara Dalam Ruangan Lebih Bersih
Udara yang bersih merupakan modal untuk hidup sehat. AC dapat membantu menyaring partikel dan debu di udara sehingga udara yang dihirup menjadi lebih bersih dan segar. Namun AC yang tidak terpelihara akan membuat kotoran menempel pada pipa evaporator, sehingga kotoran menumpuk dan membuat AC tidak lagi mampu untuk menyaring debu secara efektif.
Menjaga AC Tetap Dingin
Service AC secara rutin otomatis kotoran dan debu akan hilang sehingga AC akan tetap terasa dingin.
Mencegah Kebocoran Pada AC
Kotoran dan debu menjadi salah satu alasan utama terjadinya kebocoran pada AC, lakukan service AC secara berkala agar kotoran dan debu hilang.
Membuat AC Lebih Awet
Dengan service AC secara berkala dapat menghemat pengeluaran. Bila AC mobil rusak, mau tidak mau pengeluaran juga menjadi lebih besar baik untuk reparasi ataupun untuk membeli AC baru. Sehingga rutin melakukan service AC secara berkala dapat membuat AC lebih awet.
Mencegah Kerusakan Lebih Besar
Ketika rutin melakukan service Sahabat akan mengetahui bagian mana yang perlu diganti atau diperbaiki. Sahabat juga dapat memonitor kondisi AC mobil Sahabat dengan lebih tepat. Dengan tindakan tersebut Sahabat terhindar dari resiko biaya yang dikeluarkan lebih besar akibat banyaknya komponen yang harus diganti sekaligus karena kerusakan yang dialami sudah cukup fatal.
Tetap Nyaman Digunakan
Nyaman dalam menggunakan kendaraan itu adalah harapan setiap pemilik mobil ketika mengendarainya. Untuk itulah disarankan untuk rutin melakukan service AC pada mobil Sahabat agar aktivitas Sahabat tidak terganggu dengan udara yang panas dan kotor ketika berkendaraan. Perawatan rutin akan mencegah kerusakan AC seperti AC mati, panas, atau mengeluarkan suara yang bising, dan banyak lagi.